Siaran.id merupakan portal media online pemberitaan yang mulai eksis pada Minggu 16 April 2023. Di bawah naungan PT. Dialektik Media Komunika, siaran.id hadir mengemban misi informatif, objektif, dan edukatif.
Informatif merupakan aspek informasi yang disebar haruslah memberi informasi yang positif dan bermanfaat di ruang publik. Seiring perkembangan tehnologi informasi komunikasi yang mengarah transformasi digital akibat dampak mediamorfosis, tentu informasi yang diberitakan harus sesuai etika atau kaidah aturan yang berlaku.
Objektif adalah informasi yang disampaikan haruslah terfokus kepada netralitas atas berita yang diinformasikan. Keberimbangan (balancing) informasi menjadi fokus utama dalam pemberitaan, siaran.id akan berupaya memberi ruang keberimbangan kendati dalam praktik reportase sering mendapatkan hambatan di lapangan.
Edukatif tentulah harus dijadikan aspek penting dalam penyelenggaraan penyebaran informasi dan pemberitaan di ruang publik. Masyarakat harus mendapat pengayaan dan wawasan positif baik bersifat kognitif, afektif, dan psikomotorik ketika mengonsumsi informasi-informasi atau berita yang disiarkan oleh siaran.id.
Perlu disadari kehadiran siaran.id di tengah masyarakat tentulah tidak begitu sempurna. Untuk itu, demi memberikan kenyamanan publik, siaran.id akan selalu berupaya memperbaiki kekurangan-kekurangan yang dimiliki seiring proses perjalanan yang dihadapi.