Berita  

Penjualan Hewan Qurban Mulai Menggeliat

Salah-satu lapak pedagang hewan qurban di Kawasan Buaran Indah Kota Tangerang (FOTO: LULU)

TANGERANG – Menyusul akan tibanya Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah, penjualan hewan qurban di Tangerang Banten mulai menggeliat. Lapak-lapak penjualan hewan terlihat di kawasan Buaran Indah, Kota Tangerang, Banten. Pedagang hewanpun ada yang bersifat musiman, dan juga ada yang sudah biasa berjualan sehari-hari.

Salahudin (35), salah-seorang peternak sapi yang berdagang di Kawasan Buaran mengatakan dirinya mulai membuka lapak hewan qurban dua bulan sebelum Hari Raya Idul Adha hingga H+1 Idul Adha.

“Saya membuka lapak di sini sudah hampir tiga tahun sejak tahun 2020, dan konsisten membuka lapak di tempat yang sama lagi. Karena lapak di sini sudah disewa dan sudah memiliki kesepakatan dengan pemilik tanah selama kami menjual hewan untuk qurban,” ujarnya kepada siaran.id di lapak, Rabu (17/5).

Hewan qurban yang disiapkan oleh Salahudin sekitar 86 ekor, dan hanya menjual sapi dengan harga dan jenis yang berbeda. Jenis sapi yang dijual adalah sapi yang berasal dari Bima, Bali, dan Kupang.

“Untuk hewan yang berukuran 200 hingga 210 kilogram dijual dengan harga 15 juta rupiah, sedangkan hewan yang berukuran 215-217 kilogram dijual dengan harga 17 juta rupiah,” papar Salahudin.

Dikatakannya, sapi yang diturunkan untuk dijual sekitar dua sampai empat tronton dan selalu habis setiap tahunnya karena harga hewan qurban di lapaknya pun tidak mengalami kenaikan.

“Saya berharap penjualan hewan qurban tahun ini bisa laku keras seperti tahun-tahun sebelumnya, dan untuk kondisi hewan qurban kami pastikan sudah lulus tes kesehatan,” tandasnya. (LA/AR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *